Majelis Ziarah Awlia Desa Lengkong Adakan Peringatan Maulid Nabi SAW 1442 H dan Haul Syekh Panembahan Daqo

Majelis Ziarah Awlia Desa Lengkong Adakan Peringatan Maulid Nabi SAW 1442 H dan Haul Syekh Panembahan Daqo

Selasa, 27 Oktober 2020

 



KUNINGAN, (BM) – Siang tadi, Selasa (27/10) salah satu majelis di desa Lengkong kecamatan Garawangi, yaitu Majelis Ziarah Alwi mengadakan peringatan Maulid Nabi SAW 1442 H dan Haul Syekh Panembahan Daqo bertempat di Kediaman Bpk Kyai Kusnadi Dusun Puhun Rt 20/08 Desa Lengkong Kec. Garawangi Kabupaten Kuningan dengan penceramah Kyai Fariz Nasirudin dari Butet Cirebon.


Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH., MH, Dandim 0615/Kng diwakili Danramil 1513/Grw Kapten Arm Sunarwi, Kapolres Kuningan diwakili Kasat Binmas Akp Budi Hartono, SH., Kabag Kesra Setda Kabupaten Kuningan H. Nunung Nurjati, S.Pd, M.Si. Ketua MUI Kabupaten Kuningan KH. Abdul Azis, AN., Camat Garawangi Minthareja, AP, M.Si., Ketua Majelis Ziarah Awlia Kyai Kusnadi, Pimpinan Pondok Pesantren Buntet Cirebon KH. Ahmad Mursyidin, Pimpinan Pondok Pesantren Madinatun Najah Cirebon KH. Abdul Mujieb Asmuni, Kepala Desa Lengkong Irfan Fauzi beserta Perangkat, Ketua Panitia KH. Imron Rosadi, Lc. 12, Ketua Banser Kota Cirebon M. Setiawan, Tokoh masyarakat, dan Tokoh agama Desa Lengkong. serta Jama'ah.


Peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW diselenggarakan secara berjamaah dengan membacakan ayat-ayat Alqur’an dan riwayat hidup kekasih Allah Nabi Muhammad Saw serta sholawat dan pujian-pujian kepada beliau Saw, dengan maksud mengagungkan martabat Nabi Muhammad SAW dan memperlihatkan kegembiraan Kaum muslimin menyambut kelahiran beliau Nabi Muhammad SAW. peringatan maulid tersebut di Indonesia perayaannya jatuh pada setiap tanggal 12 Rabiul Awal dalam penanggalan Hijriyah.


Maulid atau milad dalam bahasa Arab berarti hari lahir. Perayaan Maulid Nabi merupakan tradisi yang berkembang di masyarakat Islam jauh setelah Nabi Muhammad SAW wafat. Secara subtansi, peringatan ini adalah ekspresi bersyukurnya dan penghormatan kepada Nabi Muhammad.


Dalam kesempatan ini, Bupati Kuningan menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kegiatan peringatan maulid nabis SAW yang diselenggarakan. Ia berharap, Mudah-mudahan dapat mempertebal iman dan kepercayaan uman muslim kepada-Nya, yaitu dengan menjalankan perintah-Nya dn menjauhi larangan-Nya.


Menurutnya, umat muslim merupakan insan berbahagia di muka bumi karena dianugerahi sosok insan yang paling mulia di muka bumi ini. "mari kita gali potensi-potensi sumber daya manusia yang berakhlakul karimah untuk mengolah sumber daya yang Allah sediakan di tengah-tengah kita dengan selalu menjadikan bingkai agama sebagai panduan dalam melaksanakan kehidupan sehari-hari selaras dengan visi kabupaten kuningan maju makmur agamis pinunjul" ujarnya. (Red BM/Diskominfo)