Kadishub Kuningan Raih Penghargaan Diajang “Indonesia Leader Awards 2025

Kadishub Kuningan Raih Penghargaan Diajang “Indonesia Leader Awards 2025

Sabtu, 18 Januari 2025

 

Penghargaan Indonesia Leader Awards 2025 diterima langsung, Kadishub Kuningan, Beni Prihayantno, S.Sos., M.Si

Benangmerah, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kuningan, Beni Prihayantno, S.Sos., M.Si., berhasil meraih penghargaan bergengsi kategori The Most Promising Indonesia 2025 Kolaborasi, Sinergi, dan Integritas diajang “Indonesia Leader Awards 2025”. Atas inovasi dalam meningkatkan pelayanan di bidang perhubungan.


Acara penghargaan ini diselenggarakan oleh Seven Media Asia, Asia Global Council, The Leaders Magazine Indonesia, dan Inspiring Women Magazine, berlangsung di Bali, Jumat 17 Desember 2025.


Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Founder Seven Media Asia, Reza Batara Putra, MBA, kepada para pemimpin terbaik yang telah menunjukkan komitmen dan dedikasi dalam membawa perubahan signifikan. Para penerima penghargaan ini ada juga kepala daerah (gubernur, bupati, wali kota), legislatif (DPR RI, DPD RI, DPRD), kepala kejaksaan, pimpinan perusahaan swasta maupun badan usaha milik negara dan daerah terbaik di Indonesia.


Reza Batara Putra menjelaskan, penghargaan ini diberikan berdasarkan pencapaian kinerja dan prestasi kepemimpinan dalam membawa perubahan, percepatan, serta inovasi baru untuk mewujudkan visi Indonesia Maju. 


Ajang ini juga menjadi wadah untuk memberikan apresiasi terhadap para pemimpin yang mampu menciptakan terobosan dan solusi nyata baik di tingkat nasional maupun internasional.


“Proses penilaian dilakukan secara kualitatif berdasarkan hasil kinerja dan kepemimpinan selama tahun 2023-2024. Kami menetapkan standar yang tinggi dalam memilih penerima penghargaan, meliputi Overall Performance, Responsibility, dan Attractiveness. Kriteria penilaian juga mencakup inovasi dan layanan berkualitas, tata kelola yang baik, kemampuan beradaptasi terhadap perubahan, serta kepedulian sosial yang tinggi,” ujar Reza.


Beni Prihayantno, S.Sos., M.Si., mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diraihnya. Menurutnya, penghargaan ini merupakan hasil kerja keras seluruh tim di Dinas Perhubungan Kabupaten Kuningan serta dukungan dari berbagai pihak.


" Tak lepas juga terima kasih kepada Bupati terpilih Bapak Dr. H. Dian Rachmat Yanuar M.Si yang selalu memberikan bimbingan dan arahan, jajaran Dishub, khususnya Bidang Prasarana Perparkiran dan Pemerintah Daerah. Dan dukungan Keluarga Besar KORPRI Kuningan, juga rekan saya Ardika dari media dan doa orang tua serta keluarga," ucapnya.


Penghargaan ini, menurutnya semoga menjadi motivasi bagi kami untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan di bidang perhubungan, menjaga integritas, dan menjalankan tata kelola yang baik. 


Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Seven Media Asia, Asia Global Council, dan seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya penghargaan ini. “Semoga pencapaian ini dapat menginspirasi pemimpin lain untuk terus berkontribusi positif dalam membangun bangsa,” tambahnya. 




Indonesia Leader Awards 2025 ?


Seven Media Asia bekerja sama dengan Asian Global Council kembali menyelenggarakan acara Indonesia Leader Awards 2025, Sinergitas, Integritas & Kolaborasi, Penghargaan ini diberikan kepada para Pemimpin Daerah di seluruh Indonesia.


Nominator diantaranya ,Tokoh ataupun figure pemimpin yang mempu membawa perubahan dalam masyarakat di daerah di seluruh Indonesia yang meliputi, Anggota Legislatif, Kepala Daerah, Kejaksaan Negeri, Pemimpin perusahaan dan pemimpin organisasi sosial kemasyarakatan, yang menurut Seven Media Asia telah melakukan Pembangunan dengan pencapaian kinerja dalam melakukan Perubahan serta inovasi dan Kolaborasi dalam mewujudkan kemajuan bangsa dan negara. 


Sebagai dukungan dan penyemangat kepada para Pemimpin terbaik di Indonesia yang memberikan inspirasi bagi Indonesia, SEVEN MEDIA ASIA melakukan penilaian dalam memberikan penghargaan, meliputi: Leadership, Education,Social Impact, Marketing and Innovation Social di tingkat Nasional dan International, melalui proses penilaian kualitatif atas hasil kinerja Juga kepemimpinan, dari tahun 2024.


Adapun kriteria pengukuran, diantaranya: Layanan inovatif yang berkualitas, tata Kelola management yang baik, dan mampu berkembang dengan mengikuti perubahan global, serta memiliki kepedulian sosial yang tinggi, penyelenggara melakukan pengumpulan data dengan metode observasi atau kunjungan ke daerah, wawancara dengan Masyarakat dan pihak-pihak terkait, serta melakukan penilaian secara objektif, dalam menetapkan pemenang dan penerima penghargaan, ditambah dengan Hasil evaluasi, setiap tahun dalam melakukan inovasi dan kualitas pelayanan setiap peserta yang cenderung selalu meningkat dari waktu ke waktu.


.(One)